Perpustakaan Perpustakaan STAI Salahuddin merupakan Perpustakaan ini memiliki 1.275 judul buku dan jumlah koleksi total 7,000-an eksemplar.
PUSDATIN PUSDATIN terletak di pusat STAI Salahuddin sebagai pusat informasi. Di tempat ini kita bisa menemukan informasi mengenai IPK mahasiswa, program semester untuk mata kuliah mahasiswa, e-learning, jadwal mata kuliah, internet hotspot, dan pendaftaran program kursus mahasiswa secara online.
Laboratorium Laboratorium ini memfasilitasi mahasiswa dalam belajar dan berlatih kemampuan mereka, labolatorium terdiri dari Lab mikro teaching dan lab komputer dan bahasa
Ruang seminar Tempat ini digunakan untuk mengadakan seminar akademik, pertemuan, dan lokakarya. Tempat ini dapat menampung 450 orang.
Sarana Olah-raga STAI Salahuddin memiliki beberapa tempat bermain seperti sepakbola, tenis, basket, bola voli, dan bulu tangkis. Tempat-tempat ini memfasilitasi siswa dalam meningkatkan kemampuan olahraga mereka.
Internet hotspot Layanan internet dapat digunakan di seluruh area kampus.
Ruang teater Tempat ini biasanya digunakan untuk bermain atau melakukan beberapa opera dan drama teater yang terpadu dengan ruang seminar
Musholla Merupakan tempat kegiatan keangamaan dan ibadah bagi mahasiwa Muslim Khususnya.
Konseling Ditangani oleh konselor yang berpengalaman, layanan ini membantu mahasiswa untuk memecahkan masalah akademik dan non akademik. Layanan ini juga memberikan pertimbangan dan saran kepada mahasiswa dalam memilih dan mencari pekerjaan. Orang yang membutuhkan layanan ini dapat menghubungi unit ini.